Lowongan Kerja Engineering, Staff Produksi, dan Accounting di PT. Karoseri Nusantara Gemilang - Demak


PT Karoseri Nusantara Gemilang adalah Perusahaan industri perakitan badan bus yang pertama kali nya di Indonesia menggunakan bahan full alumunium dan sudah tidak asing lagi bus berbahan seperti ini di negara maju seperti Australia, Singapura, Malaysia dan negara-negara eropa. Kami sedang membutuhkan tenaga ahli dan berpengalaman di bidangnya yakni: 

  1. ENGINEERING
  2. STAFF PRODUKSI
  3. ACCOUNTING
Kualifikasi & Job Desc :


ENGINEERING
  • Pria/Wanita S1 Jurusan Teknik Mesin/Arsitektur/Desain Min IPK 2,85
  • Memahami Ms.Office, Autocad, Solid Works, dll
  • Mampu bekerja tim ataupun individu
  • Teliti, jujur dan bertanggung jawab
  • Berpengalaman di bidangnya
Job Desk:
  • Melaksanakan proses perencanaan produk yang akan di produksi
  • Melaksanakan proses pengembangan produk yang sudah ada
  • Membuat dan menjamin gambar yang telah diturunkan sesuai dengan spesifikasi yang diminta atau telah ditentukan oleh pemesan / konsumen
  • Menjamin gambar / desain yang telah diturunkan sesuai dengan regulasi yang berlaku
STAFF PRODUKSI
  • Pria/Wanita D3/S1 Jurusan Teknik Industri, Min IPK 2.85
  • Mau bekerja keras, Tekun, Jujur, dan Bertanggung Jawab
  • Mampu bekerja tim ataupun individu
  • Menguasai Ms. Office
  • Berpengalaman di bidangnya
Job Desk
  • Melaksanakan proses perencanaan, pengendalian sampai dengan menjamin kesesuaian mutu produk
  • Menjamin personil yang kompeten dibidangnya serta menciptakan hubungan industrial yang baik di lingkungan perusahaan
  • Mengendalikan proses prosuksi
  • Melaksanakan pembinaan kepada bawahan untuk produktivitas kerja bawahannnya
ACCOUNTING
  • Pria/Wanita D3/S1 Jurusan Akuntansi
  • Tekun, Jujur, Teliti dan Bertanggung Jawab
  • Mampu bekerja tim ataupun individu
  • Menguasai Ms. Office
  • Berpengalaman di bidangnya
Job Desk
  • Melakukan pengaturan administrasi keuangan perusahaan
  • Menyusun dan membuat laporan keuangan perusahaan
  • Menyusun dan membuat laporan perpajakan perusahaan
  • Menyusun dan membuat anggaran pengeluaran perusahaan secara periodik (bulanan atau tahunan ) 
  • Menyusun dan membuat anggaran pendapatan perusahaan secara periodik (bulanan atau tahunan )
  • Melakukan pembayaran gaji karyawan 
  • Menyusun dan membuat surat-surat yang berhubungan dengan perbankan dan kemampuan keuangan perusahaan
Harap perhatikan persyaratan melamar diatas karena hanya kandidat yang memenuhi persyaratan yang akan diproses. Jika Anda merasa memenuhi kualifikasi diatas, segera kirimkan surat lamaran serta identitas lengkap ke alamat:

christina.wieda@gmail.com